Redesain Logo Sebagai Upaya Memperkuat Identitas Merek UD. Usahabaru
DOI:
https://doi.org/10.34148/artika.v7i1.685Keywords:
redesain, logo, identitas merekAbstract
Identitas merek atau brand adalah salah satu hal penting dalam pembangunan atau pengembangan sebuah brand agar memiliki brand yang kuat di pikiran masyarakat dan konsumen. Identitas merek pada sebuah brand merupakan sebuah penggambaran dari visi-misi yang dimiliki. Pemilihan elemen desain yang ada perlu memikirkan kesesuaiannya dengan tujuan maupun sektor dimana brand tersebut berada, begitu pula pada brand Usahabaru yang menjual berbagai sembako. Merancang identitas merek pada Usahabaru ini memiliki tantangan mengingat banyak usaha sejenis yang ada dimasyarakat. Perancangan ini mengacu pada kebutuhan Usahabaru untuk memperkuat diri sebagai salah satu brand penyedia sembako yang dapat diingat dengan mudah oleh konsumennya, sehingga baik warna, garis, maupun elemen desain lainnya dirancang untuk kebutuhan tersebut. Perancangan ini melalui proses eksplorasi untuk mendapatkan filosofi yang dihunakan sebagai dasar perancangan logo dari Usahabaru. Logo ini dapat diaplikasikan pada berbagai kebutuhan brand mulai dari interior, eksterior, kebutuhan pengemasan sampai pada kebutuhan pemasaran dan pengenalan brand tersebut.
Downloads
References
Ambrose, G., & Harris, P. (2010). Basics Design 08: Design Thinking. In Basics Design.
Hussein, A. S. (2018). Metode design thinking untuk inovasi bisnis. Universitas Brawijaya Press.
Kotler, P., & Keller, K. L. (2016). A Framework for Marketing Management. Pearson. https://books.google.co.id/books?id=vv-yoQEACAAJ
Oscario, A. (2013). Pentingnya Peran Logo dalam Membangun Brand. Humaniora, 4(1), 191—202.
Rizqiawan, H., & Prihantono, D. (2020). Analisis Kualitas Layanan terhadap Kepuasan Pelanggan: Perbandingan pada Modern Retail Minimarket dengan Toko Kelontong di Kota Surabaya. Jurnal Manejerial Bisnis, 3(3).
Rusaidah. (2022, July 31). Toko Kelontong Pilih Tetap Bertahan di Tengah Maraknya Ritel Modern. Https://Babel.Tribunnews.Com/. https://babel.tribunnews.com/2022/07/31/toko-kelontong-pilih-tetap-bertahan-di-tengah-maraknya-ritel-modern
Ruslan, A. (2020). Identitas Visual Milenial Dalam Merek Minuman Bubble Tea di Tangerang Selatan. Avant Garde, 8(1), 46—59.
Said, A. A. (2015). KRITERIA DAN MEMILIH JENIS LOGO.
Said, A. A. (2017). Mendesain logo. Fakultas Seni Dan Desain UNM Makassar.
Simon, H. A. (2019). What is Design Thinking? | Interaction Design Foundation. In The MIT Press.
Wijaya, P. Y. (1999). Tipografi dalam desain komunikasi visual. Nirmana, 1(1).