Perancangan Kampanye Sosial Tentang Daur Ulang Sampah Kertas Menjadi Kerajinan Miniatur Untuk Mewujudkan Ekonomi Hijau

Authors

  • Restu Hendriyani Magh'firoh Institut Informatika Indonesia Surabaya
  • Arjuna Bangsawan Institut Informatika Indonesia Surabaya
  • Alfredo Enrico Filbert Hatut Institut Informatika Indonesia Surabaya

DOI:

https://doi.org/10.34148/artika.v8i1.824

Keywords:

Kampanye sosial, sampah kertas, daur ulang, kerajinan

Abstract

Sampah kertas merupakan sampah yang termasuk sampah organik yang dapat diuraikan. Sampah kertas selain mengganggu lingkungan, juga menimbulkan berbagai masalah untuk lingkungan sekitar. Dengan begitu perlunya dilakukan daur ulang terhadap sampah kertas. Penelitian ini bertujuan untuk merancang kampanye sosial tentang daur ulang sampah kertas untuk mengedukasi dampak sampah kertas serta cara mendaur ulang sampah kertas. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif (wawancara dan kuisioner) serta beberapa sumber lain seperti buku, jurnal dan internet serta menggunakan metode komunikasi persuasif dalam penyampaian kata-kata atau kalimat yang bertujuan untuk mengajak, menghimbau, mengubah perilaku, sikap, dan pola pikir. Metode perancangan yang digunakan adalah tahap perancangan ide dan konsep, tahap pemilihan alat dan bahan, tahap proses pembuatan karya dan tahap perancangan media pendukung. Hassil perancangan ini berupa e-book yang berjudul “Gunakan Sampah Kertas Untuk Kedua Kalinya” dengan pembahasan mengenai sampah kertas dan dampak yang ditimbulkan serta cara untuk mendaur ulang sampah dan stan instalasi yang bernama “Stasiun Daur Ulang Kertas”. Selain itu juga terdapat media pendukung untuk menunjang media e-book dan stan instalasi. Diharapkan kampanye ini dapat membuat masyarakat mengetahui dampak yang ditimbulkan dari sampah kertas dan mengetahui cara mendaur ulang sampah kertas, sehingga masyarakat dapat ikut berpartisipasi dalam menjaga lingkungan dari sampah kertas.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Antar, Venus. 2004. Manajemen Kampanye: Panduan Teoritis Dan Praktis Dalam Mengekfektifkan Kampanye Komunikasi. Bandung: Simbiosa Rekatama Media.

Antar Venus. 2019. Manajemen Kampanye. Jakarta: Simbiosa Rekatama Media.

Brewster. 1831. Teori Warna Menurut Brewster. Diakases pada tanggal 28 Mei 2924 dari https://www.lynarsyila.wordpress.com/2012/07/24/teori-brewster-teori-tentang-warna/.html

Darmaprawira, Sulasmi. 1989. Warna Sebagai Salah Satu Unsur Seni dan Desain. Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi Proyek Pengembangan Lembaga Pendidikan Tenaga Pendidikan.

Gelbert, M., et. Al. 1996. Konsep Pendidikan Lingkungan Hidup dan ”Wall Chart”, Buku Panduan Pendidikan Lingkungan Hidup, PPPGT/VEDC, Malang.

Haryono, Jessica Amelia. 2016. “Perancangan Kampanye Sosial Mengolah Kertas Bekas Untuk Meningkatkan Rasa Cinta Kepada Lingkungan Bagi Anak Usia 9-11 Tahun”. Jurnal DKV Adiwarna. Vol 1, No. 8. 2016. Hal 1-9.

Karyadi, B. 2017. Fotografi: Belajar Fotografi. Bogor: NahlMedia.

Landa, Robin. 2014. Graphic Design Solutions, 5th Edition. Lokasi: Clark Baxter.

Moleong Lexy J. 2005. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Roy, Brewer. 1971. Pengantar Tipografi. Jakarta: Pusat Grafika Indonesia

Rustan, Surianto. 2009. Layout, dasar, & penerapannya. Jakarta: PT. GRAMEDIA PUSTAKA UTAMA.

Saputra, Achmad Zaky Dwi, dan Ah. Sulhan Fauzi. 2022. “Pengolahan Sampah Kertas Menjadi Bahan Baku Industri Kertas Bisa Mengurangi Sampah di Indonesia”. Jurnal Mesin Nusantara. Vo.5 No.1. 2022. Hal 41-52.

Sanyoto, Sadjiman Ebdi. 2005. Dasar-dasar Tata Rupa dan Desain (Nirmana). Yogyakarta: Arti Bumi Intaran.

Sumartono. 2000. Peran Kekuasaan dalam Seni Rupa Kontemporer Yogyakarta. Yogyakarta: Yayasan Seni Cemeti.

Yusminar, S. 2014. E-book dan Pengguna. Perpustakaan Perguruan Tinggi di Jakarta. AL-MAKTABAH. 13(1): 34-39.

Downloads

Published

2024-07-29

Issue

Section

Articles